
Kepanjen – Minggu (16/6/19) BNN Kabupaten Malang turut serta dalam kegiatan gerak jalan sehat dalam rangka HUT BHAYANGKARA ke-73 yang diselenggarakan oleh Polres Malang pukul 07.00 wib di halaman stadion Kanjuruhan Kepanjen Kabupaten Malang. Turut hadir Kapolres Malang, Wakil Bupati Malang, Forkompimda Kabupaten Malang, serta peserta dari Polres Malang dan masyarakat sekitar. Selain ikut dalam aksi menolak kekerasan tim BNN Kabupaten Malang juga melakukan Kampanye Stop Narkoba untuk memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI)melalui pemanfaatan mobil edukasi dayamas serta cek kesehatan gratis. Dari kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan Narkoba dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) untuk menjadikan giat tersebut sebagai bentuk bahwa Hidup Sehat tanpa Narkoba.