Skip to main content
Berita KegiatanRehabilitasi

Asistensi Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM)

Dibaca: 5 Oleh 26 Nov 2021Desember 29th, 2021Tidak ada komentar
Asistensi Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM)

Kepanjen – Jumat (26/11/2021) bertempat di Sekretariat Karang Taruna Desa Sengguruh, Subkoordinator Rehabilitasi BNN Kabupaten Malang bersama anggota melaksanakan kegiatan Asistensi kepada Unit Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM) Sehat (Sengguruh Hebat). Tim BNN Kabupaten Malang ditemui oleh Ketua Karang Taruna Desa Sengguruh, Anggota Tim IBM Desa Sengguruh, dan 6 orang Klien IBM. Saat ditemui, para klien IBM Sehat sedang melakukan kegiatan Pengembangan Diri berupa Pelatihan Pembuatan T-Shirt menggunakan pengaplikasian DTF. Proses awal dilakukan yaitu menyiapkan desain sablon melalui komputer kemudian hasil desain akan dicetak menggunakan printer DTF dengan hasil semacam stiker. Hasil cetakan inilah yang akhirnya dipress ke T-Shirt yang telah disiapkan. Selain memantau kegiatan tersebut, tim rehabilitasi BNN Kabupaten Malang juga melakukan evaluasi tentang pencatatan kegiatan IBM pada Buku Pemulihan. (rhb)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel